Minggu, 29 November 2015

Berwisata ke TOGA SUMEDANG

 
KAMPUNG TOGA atau yang lebih populer disebut TOGA adalah salah satu tempat rekreasi di kota Sumedang. Tempat ini sangat ramai di kunjungi pada saat musim liburan dan Malam pergantian Tahun tapi hanya di Puncak TOGA saja.
Di Toga ada beberapa tempat  yang bisa anda jadikan sebagai tempat untuk menghabiskan waktu liburan anda diantaranya :

·         Kolam Renang Toga, bagi anda yang gemar dengan olah raga air jika berwisata ke Toga anda jangan kawatir karena sudah ada Kolam Renang dan untuk anak kecil juga ada wahana permainan airnya.
·          Terafi Ikan , merupakan salah satu metode Terafi yang menggunakan Ikan sebagai medianya, anda akan di manjakan oleh Terafi Ikan ini karena akan merasakan geli pada saat Ikan – ikan mulai membersihkan sel – sel kulit mati yang menumpuk di kaki anda.
·          Rumah Makan Toga, disana menyediakan makan khas Sunda dan makanan lainnya yang bisa anda sesuaikan dengan selera, tentunya dengan harga yang terjangkau.

·          Puncak Toga, yang paling di utamakan jika berwisata ke Toga, dari Puncak Toga anda bisa melihat kota Sumedang mulai dari Alun – alun hingga bunderan Alam Sari.  Puncak Toga tempat yang cocok untuk bersantai dan melihat keindahan kota Sumedang dan saya sarankan jika ingin melihat kota Sumedang lebih Indah pada saat Malam Hari, anda bisa melihat kota Sumedang yang di hiasi dengan lampu – lampu dan kembang api. Jika anda berniat untuk menginap jangan kawatir karena di Toga tersedia Penginapan  mulai dari 150k.

 
KOLAM RENANG TOGA


PUNCAK TOGA

Ayo Berwisata ke TOGA SUMEDANG!!
Untuk lokasi Toga  berada di Selatan kota Sumedang, dari Alun – alun Sumedang kurang lebih 1,5km ke arah Selatan  setelah Gunung Puyuh .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar